Jenis Kain Bahan Katun Stretch, Bagus atau Tidak?

Bahan katun stretch bagus tidak sih? Kalau dibuat jadi celana atau kemeja cocok nggak?

Nah, satu jenis kain yang mungkin banyak dari kalian yang sudah pernah pakai tapi masih ragu. Kain ini tentu punya kelebihan dan kekurangan, wajar sih, semua produk juga begitu.

Nah, buat yang penasaran sama kain katun yang satu ini, baca artikelnya sampai selesai ya. Bakal dibahas lengkap dan akurat khusus buat kamu yang penasaran, hehehe.

Apa itu Bahan Katun Stretch?

bahan katun stretch putih
dkfabrics.com.au

Kain katun stretch adalah jenis kain katun yang punya sifat elastif. Kain ini mudah diregangkan dan kita bisa menggunakannya untuk kebutuhan sehari-hari.

Katun stretch ini terbuat dari dua serat kain, kapas dan licra atau spandex. Kalau kapas, tentu kamu tahu kan? Biasanya digunakan untuk membuat kain katun.

Sedangkan licra (lycra) merupakan serat elastis yang biasanya dicampur dengan serat lainnya. Biasanya digunakan untuk membuat produk garmen yang elastis atau stretchy.

Lalu bagaimana bahan katun stretch bagus tidak?

Karakteristik Katun Stretch

katun twill stretch
stoffladenonline.de

Pasti ada pertanyaan bahan katun stretch itu gimana? Untuk tahu apakah bahan ini bagus atau tidak, perlu juga mengetahui karakteristik atau ciri-ciri dari kain ini.

Katun stretch bisa menyerap air dengan baik dan dingin. Hal ini karena bahan utamanya masih kapas (katun). Spandex atau licra pada kain ini juga cuma beberapa persen saja. Tujuannya hanya untuk menambah daya elastis pada kain.

Kain ini terasa halus saat dipegang dan ketika ditarik bisa melar. Dan, setelah dimelarkan, kain dapat kembali ke bentuk semula.

Serat dari katun stretch rapat, sehingga kain ini tidak menerawang. Kalau dilihat di gambar bahan katun stretch, mungkin kita akan sulit membedakan ya, mana yang stretchy mana yang bukan.

Untuk membahas lebih detail, kita cari tahu keunggulan dan kurangnya apa dari kain jenis bahan katun stretch ini.

Kelebihan dan Kekurangan

kain katun stretch
uniqlo.com

Setiap produk pasti ada kelebihan dan kekurangan, begitu juga dengan katun stretch.

Kelebihan Bahan Katun Stretch

  • Sangat baik dalam menyerap keringat
  • Akan mengikuti bentuk tubuh kita (kain jatuh)
  • Harga tergolong standar (cukup murah)
  • Nyaman dan adem saat digunakan
  • Kain lembut saat menempel ke kulit

Kekurangan Bahan Katun Stretch

  • Gampang melar, apalagi jika sering ditarik-tarik (sebaiknya jangan dicuci pakai mesin)
  • Perawatannya cukup sulit, harus dicuci dengan hati-hati agar tidak meregang kainnya (sebaiknya cuci dengan tangan dan jangan disikat)

Harga Kain Katun Stretch

Harga dari bahan ini beragam ya, kisaran harganya cukup jauh, mulai dari Rp20.000-Rp50.000.

Kamu bisa langsung mencari kain katun stretch di toko kain terdekat di kota kamu. Atau, bisa juga langsung kunjungi marketplace kesayangan kamu, bisa di Shopee, Tokopedia, Lazada, Bukalapak, Blibli, dan toko online lainnya.

Bisa Dibuat jadi Apa?

Katun stretch bisa dibuat jadi apa aja sih?

Ada banyak contoh produk yang menggunakan bahan ini. Contohnya seperti di bawah ini:

  • Kemeja
  • Gamis
  • Dress
  • Daster
  • Kaos
  • Celana
  • Dll.

Walaupun banyak produk yang bisa dibuat, tapi masih sedikit produsen yang langsung membuat pakaian jadi ya, itu kalau dibandingin dengan katun jenis lain.

Bahan stretch melar, jadi untuk membuat celana atau kemeja bahan stretchy cukup tricky. Udah gitu, peminat kain katun yang bisa melar ini juga tentu lebih sedikit dari bahan-bahan lain, seperti twill, rayon, poplin, jepang, toyobo, linen dan lainnya.

Kamu juga bisa cari tahu dulu kelebihan bahan lain seperti kain flanel misalnya. Atau karakteristik bahan kain corduroy.

Cara Merawat Katun Stretch

Agar pakaian atau produk fashion kamu yang terbuat dari bahan katun stretch lebih awet, perhatikan cara merawat produknya ya.

  • Jangan cuci pakai mesin cuci
  • Sebaiknya gunakan tangan saat mencuci dan jangan pakai sikat
  • Jemur di tempat yang tidak terkena matahari langsung agar warnanya tidak cepat pudar

FAQ

Apa itu bahan kain katun stretch?

Katun stretch adalah kain yang biasanya digunakan untuk produk fashion yang punya sifat elastis. Kain ini mudah diregangkan (bisa melar) sehingga banyak yang menggunakannya untuk kehidupan sehari-hari.

Apakah bahan katun bagus?

Bahan katun itu bagus karena mudah menyerap keringan ketika kita pakai. Selain itu, bahannya adem dan ringan, sehingga sangat cocok digunakan di segala aktivitas.

Apa yang dimaksud stretch?

Maksud stretch pada kain adalah kain bisa melar ketika kita tarik.

Katun stretch premium seperti apa?

Bahan katun stretch premium tentu memiliki kualitas yang baik. Bahannya bisa melar, lembut di kulit, adem ketika digunakan, mudah menyerap keringat, dan biasanya harganya lebih mahal.

Bahan katun stretch apakah jatuh?

Kain katun stretch memiliki karakteristik yang akan mengikuti bentuk tubuh kita. Jadi bahan ini jatuh dan lembut.

Penutup

Sudah mulai ada gambaran kan tentang bahan katun stretch ini? Buat yang penasaran, saran nih, mending langssung beli di toko kain buat lihat seperti apa bahannya.

Kamu bisa memilih berbagai jenis kain stretch mulai dari yang import sampai premium. Biasanya toko kain menyediakan grade atau jenis katun stretch dengan berbagai harga yang berbeda tentunya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.