Khasiat Buah Tin Untuk Kesehatan Tubuh Kamu

Tin adalah tumbuhan yang dapat menghasilkan buah yang memiliki begitu banyak khasiat dan manfaat. Kandungan dari buah tin ini sangat banyak, mulai dari vitamin A nya sampai zinc. Semua kandungan di dalam buah tin sangat baik untuk tubuh kita.

Nah, buah tin atau bisa juga disebut ara ternyata sudah diabadikan dalam kitab yang sudah ada sejak 1400 tahun yang lalu. Buah tin ada di dalam Al-Qur’an, bahkan ada surat yang memakai nama tin yaitu surat At-Tin. Ternyata, nggak cuma di dalam Al-Qur’an saja, dalam kitab lain pun ada juga yang menyebutkan tentang buah tin.

Dalam sebuah hadits yang diriwayatkan oleh Abu Darda, ” Rasulullah telah diberi hadiah satu wadah buah tin, kemudian Nabi Bersabda, ” Makanlah! ” lalu beliau pun memakannya dan berkata, ‘ Jika engkau berkata, ‘ ada buah yang diturunkan dari surga, ‘ maka aku bisa katakan, ‘ inilah buahnya, karena sesungguhnya buah surga tanpa biji. ‘Oleh karena itu, makanlah, karena buah tin ini dapat menyembuhkan wasir dan encok.’ ”

Nah, ternyata dalam sebuah hadits telah disebutkan khasiat dari buah tin. Selain dalam hadits tersebut, masih ada beberapa khasiat yang bisa kamu dapatkan jika mengonsumsi buah tin.

1. Mengobati Luka dan Bisul

Untuk kamu yang memiliki luka atau mungkin bisul, cobalah cara berikut ini.

Didihkan buah tin dalam susu untuk memecah buah tin kering agar terbuka, dinginkan. Setelah dingin, tutuplah luka dengan menggunakan ramuan ini. Letakkan bagian dalam buah tin tepat di atas luka, kemudian ikat dengan menggunakan kain. Ganti balutan tersebut sampai empat kali dalam sehari.

2. Mengobati Penyakit Usus Atau Lambung

Sakit Perut
huffingtonpost.com

Permasalahan pencernaan sering sekali terjadi pada masyarakat modern. Terutama para pekerja yang kadang jadwal makannya terganggu karena padatnya jadwal pekerjaan. Untuk itu, ketika ada masalah usus atau lambung, kamu bisa coba cara berikut ini.

Potong 6-7 buah tin kering, lalu masukkan dalam minyak zaitun. Tambahkan beberapa potong jeruk nipis, biarkan selama satu malam. Potongan buah tin dapat dimakan pada pagi harinya.

3. Mengobati Susah Buang Air Besar

Kalau kamu memiliki masalah susah buang air besar atau sembelit, cobalah untuk mengonsumsi air seduhan atau rendaman buah tin.

Rendam 3-4 butir buah tin kering dalam satu gelas air dingin pada sore hari. Diamkan selama satu malam, kemudian pagi harinya makan buahnya dan minum airnya.

4. Mengobati Haid yang Tidak Teratur

Jika kamu memiliki masalah haid yang tidak teratur, cobalah untuk mengonsumsi seduhan daun tin.

Didihkan 25-30 lembar daun tin dalam satu liter air. Selain untuk mengobati haid yang tidak teratur, ramuan ini juga bisa digunakan untuk mengobati batuk, obat kumur dan radang gusi.

5. Memperlancar ASI

Untuk kamu yang sedang menyusui tetapi tidak lancar ASI-nya, coba minum air seduhan buah tin.

Nah, itu tadi beberapa khasiat buah tin yang ternyata sangat berguna untuk kita. Semua khasiat itu tentu bukan karena buah tin nya, tapi karena kehendak Alloh. Jadi setelah mengonsumsi buah tin, barengi dengan doa dan tawakal ya, selamat mencoba 🙂

2 Comments

  1. Alhamdulillah, saya baru merasakan buah tin ini, dioleh-olehi sodara yang baru pulang dari ibadah haji. Rasanya asam. Ternyata banyak manfaatnya yah. Terima kasih sharingnya

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.