Kata Kata Pindah Rumah Baru atau Ucapan Perpisahan

Kata kata pindah rumah yang sedih untuk tetangga sebagai ucapan selamat tinggal atau perpisahan. Atau mungkin untuk tetangga yang baru menempati rumah di lingkunganmu.

Nah, mau yang mana nih?

Soalnya, tentu akan berbeda kata-kata perpisahan dengan penyambutan lho. Kalau perpisahan biasanya ada sedih-sedihnya gitu. Sedangkan yang menempati rumah baru biasanya bahagia.

Biar nggak bingung mikirin idenya, di bawah ini ada beberapa contoh kata-kata pindah rumah baru dan ucapan perpisahan untuk tetangga yang pindahan rumah. Kalau ada yang bagus, kamu boleh menggunakannya kok, tinggal copas aja.

Kata Kata Pindah Rumah Baru

ucapan perpisahan pindah rumah
unsplash.com

Ucapan untuk orang yang syukuran pindahan ke rumah yang baru tentu penuh kebahagiaan. Berikut ini beberapa contoh yang bisa kamu jadikan ide:

Selamat atas rumah baru yang kamu tinggali saat ini. Ikut seneng dan semoga betah ya.

Itu ucapan selamat ke teman yang baru aja menempati rumah baru.

Selamat menempati rumah yang selama ini diimpikan. Semoga paman sekeluarga diberikan kelimpahan rezeki dan selalu nyaman di rumah barunya.

Ucapan itu ditujukan buat paman atau tante kita.

Selamat ya bro/sis, akhirnya kesampaian juga bisa nempatin rumah baru ini. Semoga betah dan rejekinya nambah.

Kalau ucapan tersebut untuk sahabat atau teman dekat.

Selamat datang di ilngkungan yang baru ini. Semoga yang awalnya nggak kenal bisa jadi dekat seperti kerabat. Jangan sungkan untuk bertanya kalau ada hal yang tidak diketahui atau aneh ya.

Nah, mungkin itu bisa jadi perkenalan buat tetangga baru yang ada di komplek kita.

Ucapat Selamat Menempati Rumah Baru Islami

Doa dan syukur tentu selalu dipanjatkan kehadirat Allah
Termasuk menempati rumah baru yang merupakan rizki dari-Nya
Selamat atas rumah barunya, semoga betah dan kerasan sampai tua

Kata-kata Sedih Pindah Rumah

Ada orang yang dicintai, itu keluarga
Punya anak yang pintar, itu kebahagiaan
Memiliki keduanya, itu anugerah
Dan, memiliki tempat untuk pulang, itu adalah rumah
Selamat tinggal, semoga nyaman di rumah barunya

Yaaa, walaupun kurang sedih, tapi udah lumayan ya? Hehehe. Siapa tahu jadi kata-kata pindahan rumah favofit dan populer tuh.

Ucapan Perpisahan untuk Tetangga yang Pindah Rumah

Hidup berdampingan di satu lingkungan selama bertahun-tahun dapat membuat yang awalnya asing jadi dekat. Semoga kedetakan ini tetap terjaga walaupun sudah tidak tinggal di lingkungan yang sama. Selamat pindah ke rumah baru dan lingkungan baru. Semoga segera menemukan kenyamanan dan kebahagiaan di lingkungan yang baru.

Kalau mau buat ucapan perpisahan untuk tetangga yang sangat dekat, bisa dibuat seperti contoh di atas. Dari yang awalnya kita ini nggak kenal, tapi kok lama-lama jadi seperti kerabat.

Pilih kata-kata yang membuat tetangga kita merasa sangat dekat dengan kita. Sehingga akan menimbulkan kesan yang baik. Tapi kesan baik itu juga timbul kalau kelakuan selama bertetangga juga baik sih.

Kata-kata Pamitan Pindah Rumah

Walaupun kita sudah serasa keluarga padahal bukan siapa-siapa
Tetapi apa daya, kita harus berpisah tapi tidak selamanya
Izin pamit, maafkan kesalahan selama kita hidup bertetangga
Semoga aku dan kamu diberikan rizki yang berlimpah sehingga bisa mudah berjumpa

Selain ucapan saat pindahan rumah, ada juga nih yang penting, ucapan selamat ulang tahun untuk istri tercinta. Jangan lupa tanggalnya ya, hehehe.

Penutup

Nah, gimana kata kata pindah rumah di atas? Apakah ada kata bijak yang bisa kamu jadikan ide untuk bikin ucapan sendiri?

Itu tadi cuma kata buat diucapkan ke tetangga baru atau kalau mau pindahan rumah ya. Untuk undangan syukuran pindahan, tentu beda lagi. Tapi baiknya dibikin kayak undangan biasanya aja gitu, biar agak formal.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.